Buol – GlobalNewsNusantara.Co.ID Wakil Bupati Buol H. Abdullah Batalipu, S.Sos. M.Si. Pimpin Rapat Kerja Terkait Vaksinasi Anak bertempat di Aula Pendopo Polres Buol Senin, 24 Januari 2022. Pukul 14.30 WITA.
Hadir dalam Rapat Tersebut Yakni Wakapolres Buol, Pabung 1305 BT, Ka. Dinkes, Ka. Dikbud, Ka. Diskominfo, Direktur RSUD Mokoyurli, Kabid P2P Dinkes, Pol-PP, Kabid SD dan SMP DIKBUD, Ka. Puskesmas Biau, Sekretaris Satgas Kabupaten Buol.
Wakil Bupati Buol selaku Ketua Satgas Covid-19 Kabupaten Buol dalam rapat kali ini sangat mengharapkan Pemberian Vaksinasi pada anak Usia 6-11 tahun berjalan semestinya, seperti yang diharapkan, guna Kelangsungan dan kelancaran tatap muka pembelajaran disekolah.
Vaksinasi anak usia 6-11 tahun ini pada Tahap pertama rencananya akan dilakukan untuk seluruh Anak ASN (Pegawai Negeri Sipil) khususnya di Kecamatan Biau dari anak Usia 6-11 Tahun.
Jenis vaksin yang akan digunakan untuk Vaksinasi anak usia 6-11 tahun adalah vaksin Sinovac yang sudah ada Emergency Use Of Authorization (EUA) dari BPOM. Untuk vaksin Sinovac, interval pemberian dosis 1 dan dosis 2 adalah 28 hari serta harus didahului dengan proses skrining kesehatan sesuai dengan format standar yang telah berlaku.
Berdasarkan rekomendasi ITAGI dan hasil EUA dari BPOM, jenis vaksin yang akan kita gunakan adalah Vaksin Sinovac. Vaksin Sinovac memiliki KIPI yang kecil, sehingga kita prioritaskan untuk anak-anak.
Vaksinasi Anak ini tahap pertama akan Dilaksanakan pada hari Kamis dengan Gebyar Vaksin Berhadiah bagi seluruh anak ASN Yang berada di kecamatan Biau, dengan Hadiah-hadiah yang diberikan guna menciptakan semangat anak-anak untuk melakukan vaksinasi.
Wakil Bupati Buol berpesan bahwa Orang tua memiliki peran penting dalam menyukseskan vaksinasi bagi anak usia 6-12 tahun. Wakil Bupati Buol berharap melalui partisipasi aktif orang tua siswa untuk mengajak anak-anak usia 6-11 tahun untuk vaksinasi COVID-19 guna untuk percepatan Vaksinasi Anak di Kabupaten Buol.(HMS/Salam)